Sep 12, 2019

Cincin




Assalammualaikum;

Sebagai pemanasan dari percuhatan, setelah kutengok-tengok draft nemu judul cincin ini, hehehe

Yess ini adalah cincin nikah aku (gpp lahh yah udah 3 tahun yang lalu). Dengan dasar hemat dan biar nggak kebanyakan cincin, kami memutuskan hanya ada satu cincin, cincin lamaran dan nikah pakai cincin yang sama. Tanpa pikir panjang aku langsung usul pesan cincin di toko langganan Bu Netti, Toko Emas Aurora di Blok M Square, ayahe Ghifaz mah iya-iya aja, hehehe. Kesepakatannya adalah aku pakai cincin emas dan Ayahe Ghifaz pakai cincin berbahan paladium. Jenis emasnya aku lebih suka emas putih dibanding warna lain, modelnya mah yang simple aja, yang penting harga masuk di kantong. 

Toko Emas Aurora ini nggak sebesar Toko Emas Kaliem yang terkenal di dunia percincinkawinan, kalau di Kaliem ini koleksinya banyak banget, aku mahh tambah bingung kalau kebanyakan pilihan, makanya prefer ke toko yang lebih kecil tapi koleksinya OK, langganannya Bu Bos gitu lho. Setelah pilih-pilih sregnya sama cincin ini. Modelnya simple banget, cincinya bulat padat, bukan yang kopong gitu di belakangnya, terasa agak berat gitu dan cuma ada garis di lingkaran depannya dan batu permata di tengahnya. Kebetulan cincin yang aku coba pas banget di jari aku, langsung bungkus deh, dan pesan model yang sama untuk Ayahe Ghifaz dengan bahan paladium. j

Untuk harga sebenarnya standar sih, cuma kita bisa nawar gitu, lumayan turunnya bisa 1-1,5 juta dari harga yang ditawarkan, harus pinter-pinter nawar dan pasang muka melas yaa. Grafir nama di cincin gratis.



Toko Mas AURORA
Blok M Square Lt. UG Blok A No. 36 Jakarta Selatan
Telp. 021 72802356
Hari Senin Libur

Salam
.
.
Puji





»»  Read More...

Sep 11, 2019

Sekilas Kabarku


Assalammualaikum,

Apa kabar dunia?
Kabarku pusing lihat draft postingan banyak bener yang "mangkrak". Pusing juga sih sama rutinitas yang yaa "begitu lah", hehehe

Jadi selama ini ngapain aja?
"Yaa begitu deh", hahaha. Sejujurnya sedih aku tuh, hidup yaa begitu-begitu aja, nothing special, tapi berusaha selalu mensyukuri segala nikmat dan karunia Allah SWT. Wajar lah yaa kalau kadang-kadang buka instagram liat selebgram bisa sharing macam-macam yang berdampak positif, lha aku? "kembali ke yaaa gitu deh?" hahaha. Mungkin aku memang ndak bakat bersharing ria seperti mereka, bisanya curhat ndak jelas macam ini *tepok jidat

So, what happen to me in 2019?
Secara singkat, setelah lulus dari dunia perkampusan, masuk kerja lagi, kembali ke pekerjaan dengan jobdesc yang bisa dibilang berbeda sekali dengan jobdesc sebelum kutinggalkan. Jadi beradaptasi lah aku sama jobdesc baru dan teman-teman yang "baru" walaupun sebenernya teman lama juga, wkwkwk. Kuakui masih bingung dengan situasi dan kondisi sekarang, lebih banyak memendam, makanya stress sendiri. Ku merasa demotivasi akut, hehehe. Bawaannya lelah aja, pulang kerja sampai di rumah ndak bisa ngapa-ngapain, ngelonin anak, aku pun ikut tertidur pulas sampai pagi,  ndak produktif banget, hiks.

Kangen rasanya sama diri ini yang lincah nan gesit, nggak gampang stress. Jadi PR banget ini manajemen diri. Alhamdulillah punya keluarga yang memahami aku dalam kondisi yang lagi "lemah" gini, mereka memaklumi, tapi akunya jadi malu sendiri, mereka terlalu baik, dan nyesek sendiri ndak bisa berbuat apa-apa.

Tadi sore tetiba kepikiran pengen curhat ria dengan menulis, harapannya bisa jadi stress release dan salah satu cara untuk "bangkit" kembali. Semoga bisa terus konsisten curhat, supaya jadi happy dan produktif lagi. Kenapa nggak di media sosial aja? Beda aja sih feel-nya. Tujuan utamanya menulis di blog ini yaa buat nyimpan memori sebenarnya, kalau ada efek samping lainnya kan yaa nayamul kimul-kimul, alhamdulillah.

Sampai jumpa di curhatan selanjutnya.
Salam
.
.
Puji
»»  Read More...
 

Copyright © 2008 Designed by SimplyWP | Made free by Scrapbooking Software | Bloggerized by Ipiet Notez | Blog Templates created by Web Hosting Men